Find Us On Social Media :
Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memukul bedug tanda dibukanya MTQH XII Bangka Belitung di halaman Kantor Bupati Bangka Minggu (26/11/2023) malam. (Bangkapos.com/Deddy Marjaya )

Pj Gubernur Syafrizal buka MTQH XII Babel dengan Pukulan Beduk

Riska Tri Handayani Selasa, 28 November 2023 | 08:19 WIB

SonoraBangka.id - Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung resmi membuka pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan Hadilst (MTQH) XII Provinsi Kepulauan Bangka Belitung 2023 di halaman Kantor Bupati Bangka Minggu (26/11/2023) malam.

Kegiatan diikuti oleh utusan Kabupaten/Kota se Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yarg akan berlangsung 26 November-1 Desember 2023 melombakan 9 cabang.

Pembukaan ditandai dengan pemukulan bedug oleh Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Syafrizal didampingi Pj Bupati Bangka M Haris dan unsur Forkominda.

"Kegiatan ini merupakan salah satu siar dalam agama Islam. Kita um'at muslim wajib melakukan siar agama walaupun hanya 1 ayat," kata Safrizal 

Syafirazal mengatakan salah satu program dibidang agama adalah meningkatkan pemahaman terhadap agama. 

"Kuasai ilmu pengetahuan, kuasai ilmu agama secara konsisten dan terus menerus dimana setiap generasi memilki tanggung jawab dalam menjaga nilai nilai didalam alquran," kata Syafrizal 

Nilai yang dipetik adalah silahturahmi antar kafilah dari seluruh Bangka Belitung 

"Jangan melakukan segala cara untuk meraih kemenangan dengan menghalalkan segala cara. Saya berharap nantinya yang akan mewakili ke tingkat nasional adalah benar benar yang terbaik dari Bangka Belitung," kata Syafrizal 

Syafrizal mengucapkan teimakasih kepada Pj Bupati Bangka M Haris yang mampu bersama jajaran menjadi tuan rumah MTQH dengan menyelengarakan pembukaan yang meriah. 

"Menjadi contoh bagi daerah lain dalam menyelenggarakan MTQH berikutnya agar lebih baik lagi dan lebih meria. Terimakasih Pj Bupati Bangka atas penyelenggaraan MTQH XII Bangka Belitung," kata Syafrizal 

M Haris Pj Bupati Bangka mengajak masyarakat di Sungaliat khusunya dan Kabupaten Bangka Umumnya untuk ikut serta menyukseskan dan menyaksikan kegiatan MTQH XII Bangka Belitung.

"Ini sebuah momen yang jangan dilewatkan bawa anak dan keluarga menyaksikan MTQH XII Bangka Belitung 2023," kata M Haris.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul MTQH XII Bangka Belitung dengan Pukulan Beduk Pj Gubernur Syafrizal, https://bangka.tribunnews.com/2023/11/27/mtqh-xii-bangka-belitung-dengan-pukulan-beduq-pj-gubernur-syafrizal.