Find Us On Social Media :
Mesin mobil rusak parah akibat oli palsu(Kompas.com/Daafa Alhaqqy) (KOMPAS.COM)

Cara Untuk Mengatasi Oil Sludge Pada Mesin Mobil

Oliver Doanatama Siahaan Sabtu, 2 Desember 2023 | 19:28 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Oil sludge merupakan kotoran berupa lumpur yang terbentuk di dalam sistem pelumas mesin. Kondisi ini bisa terjadi karena kurangnya perawatan dan penggunaan minyak oli mesin yang tidak sesuai.

Lumpur tersebut bisa mengakibatkan berbagai masalah pada mesin, salah satunya lubang saluran oli akan tertutup. Ini tentu saja membuat komponen mesin tidak mendapatkan pelumas dengan baik.

Maka dari itu, kalau terdapat oil sludge pada mesin, sebaiknya segera diatasi agar tidak menyebabkan kerusakan yang lebih serius.

Iwan, Pemilik Iwan Motor Honda Auto Clinic mengatakan, cara membersihkan oil sludge disesuaikan dengan kondisinya.

“Kalau baru, olinya mengental diflushing pakai obat engine flush bisa. Namun, jika sudah berbentuk lumpur bahaya jika di engine flush,” ujar Iwan kepada Kompas.com, Jumat (1/12/2023).

Tapi, jika oil sludge sudah dalam bentuk lumpur atau endapan yang sangat keras, menggunakan engine flush dapat memiliki risiko. Sebab partikel-partikel yang telah larut menjadi terlepas dan bisa mengakibatkan penyumbatan saluran oli atau filter.

Sehingga, jika lumpur sudah parah maka cara terbaik untuk membersihkannya dengan turun mesin dan dibongkar total.

“Mesin turunkan dan dibongkar total untuk membersihkan lumpurnya, karena ada beberapa bagian komponen mesin yang bisa dibersihkan dengan jalan dibongkar mesin (overhaul),” ujar Iwan.

Iwan mengatakan, untuk kisaran biaya turun mesin untuk membersihkan oil sludge ini sekitar Rp 5 jutaan.

“Untuk mobil Honda biaya sekitar Rp 5 Jutaan, ini sudah termasuk spare part, oli dan jasa bengkel,” ujar Iwan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Mengatasi Oil Sludge Pada Mesin Mobil", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2023/12/02/112200915/cara-mengatasi-oil-sludge-pada-mesin-mobil.