SonoraBangka.id - Kopi moka salah satu minuman kopi yang cocok untuk dinikmati saat musim dingin. Bahan yang dibutuhkan membuat kopi moka ini hanya lima.
Kamu cukup gunakan kopi bubuk, cokelat, gula, susu dengan tamburan kayu manis untuk menambah sentuhan pada minuman. Simak resep kopi moka dari buku "Kumpulan Resep Minuman Kopi Ala Cafe" oleh Carolina Ratri terbitan Garuda Mas Sejahtera berikut.
Resep kopi moka
Bahan :
1 sdt kopi bubuk
1 sdm cokelat bubuk
2 sdt gula
236 ml susu Bubuk kayu manis
Cara membuat kopi moka
1. Larutkan kopi, cokelat dan gula dalam 50 ml air hingga mendidih.
2. Masukkan susu, aduk hingga mulai berbuih, lalu segera matikan, jangan sampai mendidih.
3. Taburkan bubuk kayu manis. Nikmati hangat-hangat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Kopi Moka ala Kafe, Cuma 5 Bahan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/12/03/150300375/resep-kopi-moka-ala-kafe-cuma-5-bahan.