SonoraBangka.ID - Emiten penyedia jasa layanan internet (internet service provider) PT Remala Abadi Tbk (DATA) resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (7/5/2024).
Di awal perdagangan harga saham DATA melesat 34,04 persen atau 64 poin dan diperdagangkan di di level Rp 252 per saham. DATA melepas 275 juta lembar saham atau setara dengan 20 persen dari modal ditempatkan dan disetor perseroan, dengan harga Rp 188 per saham.
Direktur Utama PT Remala Abadi Tbk Richard Kartawijaya mengatakan, IPO ini merupakan pencapaian dalam perjalanan perseroan. Dia juga mengatakan, IPO DATA melebihi ekspektasi yang telah direncanakan sebelumnya.
“Saham yang ditawarkan, ternyata sangat diminati oleh investor pasar modal di Bursa Efek Indonesia (BEI). Tingginya minat investor menunjukkan bahwa investor merespon positif prospek usaha Perseroan yang saat ini masih sangat baik dengan tren kinerja yang terus mengalami peningkatan,” kata Richard di Main Hall BEI.
Dia bilang, hingga saat ini kinerja Perseroan masih mencatatkan pendapatan yang positif dan pertumbuhan yang jauh lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Richard optimis dengan prospek bisnis yang dijalankan, didukung oleh penggunaan Internet melalui Pita Lebar (Broadband) yang terus meningkat di Indonesia.
Dari dana IPO yang diperoleh sebanyak Rp 19,97 miliar akan digunakan untuk mengambil alih saham FMI dengan rencana transaksi sebanyak 850 lembar saham atau setara dengan 85 persen dari seluruh modal ditempatkan dan disetor penuh FMI. ?
Selain itu, sebesar Rp 26,8 miliar digunakan untuk pembelian aset, sebesar 16,9 miliar digunakan untuk pembelian aset tetap berupa DWDM (Dense Wavelength-Division Multiplexing).?
Kemudian, sebesar Rp 6,2 miliar akan digunakan untuk pembelian tiang jaringan fiber optic. Lalu, Rp 2,7 miliar untuk pembelian kabel fiber optic, dan sebesar Rp 976 juta untuk pembelian dua aset tetap, berupa tanah dan bangunan dan ruko yang berlokasi di Ciputat dan Cibinong. ?
Sisanya akan digunakan oleh Perseroan untuk modal kerja seperti biaya pemasaran dan promosi.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resmi Melantai di BEI, Saham DATA Langsung Melonjak 34,04 Persen", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2024/05/07/091504126/resmi-melantai-di-bei-saham-data-langsung-melonjak-3404-persen.