Potret bahagia Kesha dan Adhi Permana setelah resmi menikah pada 7 Februari 2021
Potret bahagia Kesha dan Adhi Permana setelah resmi menikah pada 7 Februari 2021 ( YouTube Kesha Adhi)

Ramadhan Pertama Kesha Ratuliu Bersama Suami, Masak Sahur Dapat Berkah Pahala

14 April 2021 15:23 WIB

SONORABANGKA.ID - Momen Ramadhan kali ini berbeda dari biasanya bagi Kesha Ratuliu dan Adhi Permana. Pasalnya, ini adalah kali pertama mereka menjalani Ramadhan berstatus sebagai suami istri. Diketahui, Kesha Ratuliu dan Adhi Permana resmi menikah pada 7 Februari 2021 lalu.


Kesha mengungkapkan menjalani Ramadhan bersama sang suami sangat menyenangkan.  “Berdua sekarang. Biasanya kan cuma nanya ‘sahur apa?'," ucap Kesha dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube KH Infotainment, Rabu (14/4/2021).

Kesha pun mengatakan, kini dia bisa masak sendiri makanan sahur untuk disantapnya bersama sang suami.


“Masak buat sahur tuh sudah kayak dapat berkah pahala walaupun buat suami. Gitu,” ujar Kesha. Untuk sahur hari pertama, Kesha memasak soto dan telur ceplok untuk sang suami.

Adhi pun tak sungkan memuji masakan istrinya. Dia juga suka jika sang istri bertanya soal makanan yang inginkannya.


“Dia nanya ‘kamu mau apa?’” ujar Adhi. Sementara, Kesha bersyukur sang suami tidak repot soal makanan. “Enggak mau ribet, yang penting telur. Kalau enggak kornet,” ujarnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ramadhan Pertama sebagai Istri, Kesha Ratuliu: Masak Sahur Dapat Berkah Pahala", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/04/14/145735566/ramadhan-pertama-sebagai-istri-kesha-ratuliu-masak-sahur-dapat-berkah.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm