Chef Juna ditampar saat pelantikan
Chef Juna ditampar saat pelantikan ( (Dok. @junarorimpandeyofficial))

Beredar Video Chef Juna Ditampar, Berikut Penjelasannya

19 Juni 2021 09:13 WIB

SONORABANGKA.ID - Beberapa waktu lalu, beredar video yang memperlihatkan Chef Juna mendapatkan tamparan dari seorang pria. Pasca mendapatkan tamparan, Chef Juna terlihat menundukkan kepala sambil tersenyum dan kemudian mendapatkan pelukan dari pria tersebut.

Ternyata, Chef Juna tengah dilantik untuk naik ke tahap life member atau anggota seumur hidup dalam acara ulang tahun klub motor Bikers Brotherhood 1% MC Indonesia yang ke-33.

"Dia sudah 5 tahun, diangkat menjadi life member kemarin. (Dilantik) dengan kasih sayang ada sedikit (tamparan)," ujar Eddi Brokoli yang juga merupakan anggota klub motor tersebut, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Trans TV Official, Jumat (18/6/2021).
"Itu tamparan kasih sayang," kata Eddi Brokoli melanjutkan.

Chef Juna mengatakan, hal tersebut merupakan bentuk kasih sayang. Katanya, ini sudah turun menurun sedari dulu.
"Tanda kasih sayang kami satu sama lain terutama saat pelantikan atau pengangkatan member. Jadi itu dari kakak yang lebih tua ke adik-adiknya," ucap Chef Juna.

Meskipun klub motor tersebut didominasi dengan otomotif, Eddi Brokoli menjelaskan, mereka memiliki kegiatan positif seperti menyalurkan APD hingga kegiatan sosial.

"Kami enggak cuma riding, tapi kegiatan kami banyak, justru yang berhubungan dengan masyarakat sosial. Kami punya hastag #baktiuntuknegeri," tutur Eddi Brokoli. Adapun, video penamparan Chef Juna banyak diperbincangkan warganet.

Takut terjadi salah paham, tak lama kemudian pria yang memiliki nama lengkap Juna Rorimpandey tersebut mengunggah videonya beserta penjelasan. Pria yang awalnya diduga Indro Warkop tersebut adalah petinggi Bikers Brotherhood 1 persen MC, yakni Oetomo Hermawan. Dilihat dari belakang, keduanya memang memiliki perawakan yang mirip.


Dalam video tersebut, terlihat Oetomo mendaratkan telapak tangannya di pipi Juna dengan cukup keras. Namun, hal tersebut memang sudah menjadi tradisi. "Betapa suatu kehormatan untuk menjadi life member, keluarga sejati lebih tebal dari darah," tulis Juna dalam keterangan di unggahannya.

Juna yang berprofesi sebagai chef ini diketahui memiliki kecintaan terhadap roda dua. Pada salah satu unggahannya di Instagram juga terlihat dia sudah mengendarai Harley-Davidson sejak masih muda.


Selain itu, Juna juga pernah melakukan touring ke Pegunungan Himalaya hingga mencapai Khardongla Pass, jalan tertinggi di dunia yang bisa dilalui motor.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Video Chef Juna Ditampar, Ini Penjelasannya ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/06/18/183223366/viral-video-chef-juna-ditampar-ini-penjelasannya?page=2.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm