2. Jangan memotong pembicaraan
Coba dengar informasi yang dipahami oleh anggota keluarga kita.
Jangan langsung memotong dan menyebut bahwa informasi tersebut salah.
Bisa-bisa, anggota keluarga justru tak nyaman.
3. Dorong mereka untuk mendapatkan vaksin
Dengan mendapatkan vaksin, kita bisa membantu menyelamatkan orang lain yang memiliki masalah kesehatan.
Tetap tunjukkan empati saat berbicara.
4. Jangan menyerah
Mengubah pandangan seseorang tentang pandemi Covid-19 ini bukanlah pekerjaan mudah.
Oleh karena itu, kita tidak boleh menyerah dan tetap sampaikan kebenaran dengan cara yang baik.
Sebaiknya juga jangan memutus hubungan kekeluargaan hanya karena punya pandangan yang berbeda.