Aktris Taiwan Barbie Hsu saat menghadiri International Cannes Film Festival di Cannes, Perancis, 24 Mei 2006. Barbie Hsu meninggal pada Senin (3/2/2025) karena pneumonia.
Aktris Taiwan Barbie Hsu saat menghadiri International Cannes Film Festival di Cannes, Perancis, 24 Mei 2006. Barbie Hsu meninggal pada Senin (3/2/2025) karena pneumonia. ( kompas.com)

Aktris Barbie Hsu Meninggal, Mantan Suami Menangis dan Langsung ke Taiwan

4 Februari 2025 06:21 WIB

SonoraBangka.ID - Sahabat, Mantan suami aktris Barbie Hsu, Wang Xiaofei, langsung kembali ke Taiwan setelah kabar meninggalnya bintang Meteor Garden itu muncul, Senin (3/2/2025).

Sejatinya, pengusaha sukses China tersebut sedang berlibur di Thailand bersama istri barunya, Mandy.

Mereka tiba di Bandara Taoyuan, Taiwan pada Senin.

Wang yang tampak emosional merekatkan kedua tangannya lalu membungkukkan badan di hadapan awak pers yang berkumpul dan meminta mereka untuk berbicara baik-baik tentang Barbie Hsu.

Ketika ditanya oleh wartawan setempat tentang kepulangannya ke Taiwan, Wang menggelengkan kepalanya sambil menangis.

Ia menahan diri untuk tidak menjawab secara langsung mengenai rencana perjalanan ke Jepang. Diketahui, Barbie Hsu meninggal di Jepang dan akan dibawa ke Taiwan.

"Ia akan selalu menjadi keluargaku," ujar Wang Xiaofei sebelum menaiki kendaraan listrik bandara.

Barbie dan Wang menikah pada tahun 2010.

Mereka dikaruniai seorang putra pada 2016 dan seorang putri dua tahun kemudian.

Pada akhir 2021 mereka resmi bercerai dan kemudian memilki pasangan baru.

Barbie Hsu meninggal di Jepang saat berlibur bersama suaminya, DJ asal Korea Selatan Koo Jun Yup.

Penyebab meninggalnya Barbie Hsu disebut karena komplikasi influenza dan pneumonia.

https://www.kompas.com/hype/read/2025/02/03/212007566/barbie-hsu-meninggal-mantan-suami-menangis-dan-langsung-ke-taiwan

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm