Ilustrasi
Ilustrasi ( Kompas)

Jangan Tinggalkan Sendirian di Kamar, Ini Tips Staycation dengan Anak Bulu

11 Februari 2025 08:04 WIB

SonoraBangka.id - Kini, tidak sedikit orang ketika berlibur mengajak anak bulu atau binatang peliharaannya, temasuk saat staycation.

Hotel dan villa pun banyak yang sudah mengizinkan tamu membawa anak bulu.

Tentu saja dengan sejumlah aturan tambahan yang harus dipatuhi jika membawa anak bulu.

Agar staycation berjalan lancar dan anak bulu tidak membuat masalah, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

1. Jangan ditinggal sendirian
Tidak seperti manusia yang mudah beradaptasi dengan tempat baru, hewan tidak begitu.

Mereka lebih mudah cemas dan tidak suka.

Bila tuannya berada di dekatnya, baru ia merasa aman.

Karenanya jangan tinggalkan anak bulu sendirian di kamar atau di villa. Apalagi dengan kondisi terikat.

Ini bisa membuat mereka panik dan merusak barang-barang di sekitarnya.

2. Pastikan bebas kutu
Sebelum pergi dan menginap, pastikan anak bulu dalam kondisi bersih. Mandikan dulu.

Bila bulu dan cakarnya terlalu panjang sebaiknya dipotong agar tidak mengotori dan merusak tempat penginapan.

Yang tidak kalah penting, harus bebas kutu.

Kutu tidak saja membuat anak bulu gatal-gatal selama perjalanan tetapi juga bisa menular pada hewan lain.

3. Bawa peralatan tidur sendiri
Untuk meminimalisir anak bulu gelisah dan membuatnya nyaman di hotel sebaiknya bawa peralatan tidurnya.

Misalnya saja bantal tidur, tempat tidur atau selimutnya.

Ini memberikan rasa nyaman dan anak bulu bisa tidur nyenyak bersama Anda.

4. Jangan dimandikan di bathtub
Walaupun beberapa orang sering memandikan anak bulu di bathtub rumah sendiri, jangan lakukan ini di tempat menginap.

Bulu-bulu mereka bisa menempel di situ.

Bila anak bulu kotor, sebaiknya bersihkan di luar ruangan, misalnya dekat garasi atau di taman.

Gunakan keran di luar.

Bila di dekat penginapan ada pet shop atau pet grooming, Anda bisa datang ke tempat tersebut.

5. Bertanggung jawab pada kotoran anak bulu
Membawa anak bulu sama seperti membawa anak kecil.

Anda harus bertanggung jawab pada segala tindakannya, termasuk ketika mereka buang air kecil dan besar.

Jangan biarkan anak bulu pipis di sembarang tempat apalagi di dalam ruangan.

Begitu pula saat buang air besar. Gunakan sarung tangan dan plastik khusus untuk membuangnya.

6. Latih anak bulu bersikap tenang
Beberapa anak bulu sering bersifat agresif ketika bertemu orang asing, seperti menggonggong, mencakar, atau bersikap liar.

Nah, sebelum mengajak staycation, sebaiknya Anda latih mereka bersikap tenang ketika bertemu orang asing.

Artikel ini telah terbit di https://www.kabarbumn.com/ragam/113623784/tips-staycation-dengan-anak-bulu-jangan-pernah-tinggalkan-sendirian-di-kamar?page=3

Sumberwww.kabarbumn.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm