Tingkah dan polah Presiden Amerika Serikat Donald Trump memang selalu mengundang perhatian, bahkan kontroversi. Trump yang tak pernah mengenakan masker di tengah pandemi Covid-19 yang melanda negaranya, terus mengundang perhatian.
Padahal, di tengah pandemi Covid-19 yang melanda dunia, tak terkecuali AS, masker wajah adalah salah satu atribut utama untuk menangkal infeksi virus corona. Trump menyebutkan bahwa penggunaan masker dimaksudkan untuk mencegah orang yang terinfeksi menyebarkan virus. Dengan demikian masker tidak penting bagi seseorang yang tidak terinfeksi.
Kritik dan imbauan kerap ditujukan kepada Trump atas ulahnya tersebut, namun dia bergeming dan seperti tak peduli. Pembelaan pun sempat dikumandangkan oleh pihak Gedung Putih, yang menyebut Trump melakukan tes berkala.