Find Us On Social Media :
Bes Cinema Pangkalpinang yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman masih terlihat tutup. (Bangkapos.com)

Terkait Waktu Operasional, Bes Cinema Masih Menunggu Keputusan Pemerintah

Yudi Wahyono Sabtu, 8 Agustus 2020 | 09:49 WIB

SonoraBangka.ID - Industri ekonomi kreatif, termasuk bioskop merupakan salah satu sektor yang sangat terdampak hingga tak dapat beroperasi akibat merekbaknya pandemi Covid-19

Salah satu bioskop di Pangkalpinang, yakni Bes Cinema Pangkalpinang, kurang lebih sudah selama lima bulan masih belum dapat beroperasi dengan adanya imbauan untuk melakukan physical distancing.

Dilansir dari Bangkapos.com, pengelola Bes Cinema Pangkalpinang, Robert menjelaskan bahwa saat ini pihaknya masih tetap menunggu keputusan pemerintah untuk mengoperasikan bioskop kembali.

"Belum tahu kapan buka, masih menunggu keputusan, karena Jakarta juga masih belum buka," kata Robert, Jumat (7/8/2020).

Diaukinya, saat ini pihaknya masih tetap memperkerjakan beberapa karyawan dan tetap melakukan perawatan ruangan bioskop meski tak mendapatkan pemasukan selama pandemi.

"Beberapa karyawan ini tetap kita pekerjaan, yang mana sebagian memang ada yang bertugas untuk merawat projector dan sebagian lainnya bersih-bersih ruangan bioskop," ujar Robert.

Ia mengatakan, ada sebagian karyawan yang masih bekerja dan pihaknya tetap membayar gaji setengah bulan dari gaji biasanya.

"Untuk jadwal kerjanya pun memang setengah bulan, karena kondisi saat ini lagi tidak ada pemasukan jadi kita bayar setengah bulan gaji," ungkap Robert.

Sementara itu, jika bioskop boleh dibuka kembali, pihaknya pun telah menyiapkan protokol kesehatan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP), mulai dari menyediakan instalasi cuci tangan, cek suhu, kursi penonton di dalam studio juga diberi jarak dan pengunjung wajib menggunakan masker.

"Sebelum masuk pengunjung harus mencuci tangan dan mereka sudah mengenakan masker. Jika tidak memakai masker tidak diperbolehkan masuk, atau disuruh mengambil maskernya," jelasnya.

Ia menambahkan, pihaknya juga memasang pembatas loket dengan pembatas kaca dan petugasnya juga dilengkapi masker, face shield dan sarung tangan.

Ditengah situasi saat ini dia berharap agar semua bisa kembali normal.

"Semoga semua ini cepat berlalu, dan kita bisa beraktivitas dan kembali hidup normal seperti dulu lagi," harapnya.


Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Bes Cinema Menunggu Keputusan Pemerintah Kapan Waktu Operasional