Find Us On Social Media :
Kapolres Bangka Selatan, AKBP S Ferdinand Suwarji didampingi oleh Penjabat Sekda Kabupaten Bangka Selatan, Achmad Ansyori saat memperkenalkan Aplikasi Merdeka 75 di Ruang Rajawali Mapolres Bangka Selatan pada Senin, (17/8/2020). (Bangkapos.com/ Jhoni Kurniawan)

Permudah Pelayanan Masyarakat, Polres Bangka Selatan Luncurkan Aplikasi Merdeka 75

Yudi Wahyono Selasa, 18 Agustus 2020 | 11:39 WIB

SonoraBangka.ID - Polres Bangka Selatan meluncurkan sebuah Aplikasi Dalam Jaringan yang diberi nama Merdeka 75. Peluncuran aplikasi web tersebut bertepatan dengan HUT Ke-75 Republik Indonesia.

Aplikasi Merdeka 75 ini merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Bangka Selatan yang berbasis dalam jaringan atau secara online.

Kapolres Bangka Selatan, AKBP S Ferdinand Suwarji menyatakan dengan Aplikasi Merdeka 75 ini diharap dapat mempermudah segala kebutuhan masyarakat dan pelayanan dapat terlaksana tanpa kesulitan.

Melalui aplikasi ini, masyarakat lanjut AKBP Ferdinand bisa memanfaatkannya untuk membuat SKCK, SIM, Besuk Tahanan dan sebagainya.

Untuk masyarakat Kabupaten Bangka Selatan yang ingin memanfaatkan aplikasi ini dapat mengaksesnya di internet dengan alamat https://polresbasel.bangkaselatankab.go.id/ dan mendaftarkan diri atau melakukan registrasi sebelum memanfaatkan layanan online di Mapolres Bangka Selatan.

"Kita ingin pelayanan kita kepada masyarakat Kabupaten Bangka Selatan lebih baik lagi tanpa harus menyulitkan siapapun, dengan pelayanan online ini juga kita harapkan dapat membantu kemudahan bagi masyarakat kita," jelasnya.

AKBP Ferdinand juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangka Selatan yang telah membantu hingga layanan online ini dapat diluncurkan dan bermanfaat bagi masyarakat.

"Semoga aplikasi ini terus bermanfaat bagi pelayanan kita sehingga masyarakat juga terbantu dan mengalami kemudahan atas segala kendala yang selama ini mungkin terjadi," pungkasnya.

Kegiatan peluncuran ini digelar di Ruang Rajawali Mapolres Bangka Selatan dan dihadiri oleh Kapolres Bangka Selatan, AKBP S Ferdinand Suwarji, Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Selatan, Achmad Ansyori, Plt. Kepala Diskominfo Kabupaten Bangka Selatan, Sumadi bersama jajaran.


Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Polres Bangka Selatan Luncurkan Aplikasi Merdeka 75 untuk Kemudahan Pelayanan Masyarakat