Find Us On Social Media :
ilustrasi timbangan (ktsimage )

Mengapa Pagi Hari Adalah Waktu Yang Tepat Untuk Menimbang Berat Badan?

Vivi Callvella Jumat, 21 Agustus 2020 | 09:29 WIB

SonoraBangka.id - Menimbang berat badan adalah hal yang wajib dilakukan entah setiap hari ataupun setiap minggu.

Hal ini dikarenakan menimbang dapat menjadi salah satu cara menjaga keseimbangan berat badan selama proses diet.

Apalagi jika kamu dalam tahap menurunkan berat badan atau diet, maka mengetahui berapa berat badan kamu adalah penting.

Namun, tidak harus setiap waktu, cukup sehari sekali saja.

Penting pula untuk kita kapan waktu yang tepat untuk menimbang berat badan.

Nah, waktu yang paling baik digunakan untuk menimbang berat badan adalah pada pagi hari, sebelum sarapan dan setelah buang air besar (BAB).

Pasalnya akan terlihat berat badan asli Anda karena Anda tidak memiliki berat badan ekstra dari makanan ataupun sisa makanan yang ada di dalam pencernaan. 

Namun, mengapa berat badan kita bisa berubah-ubah setiap hari ?

Fluktuasi berat badan adalah normal dan tidak perlu dikhawatirkan.

Biasanya, berat badan kita berfluktuasi sepanjang hari antara 500 gram hingga 1 kg, bergantung pada faktor apakah kita makan atau berolahraga intensif sebelumnya, atau sedang menstruasi.

Dibandingkan dengan sore dan malam, berat badan akan sedikit lebih rendah di pagi hari .