Find Us On Social Media :
Anang Hermansyah dan Ashanty saat ditemui usia syuting klip videp Luar Biasa di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Jumat (15/11/2019). (Kompas.com)

Anang dan Ashanty Beri Klarifikasi Terkait Video yang Dianggap Hina Kaum Tunarungu

Anas Fadly Selasa, 1 September 2020 | 16:22 WIB

SONORABANGKA.ID - Pasangan selebritas Anang Hermansyah dan Ashanty kembali mendapat masalah.

Mereka dianggap menghina tunarungu dengan bahasa isyarat asal-asalan.

Anang Hermansyah dan Ashanty pun akhirnya meminta maaf jika video berjudul 'Paraah!! Ashanty dan Aurel Memalukan Dirinya Sendiri Saat Lomba 17an' menuai kontroversi baru.

Dalam video permintaan maafnya, pasangan yang menikah 12 Mei 2012 ini menjabarkan permasalahan hingga akhirnya video tersebut menuai kontroversi.

Menurut Ashanty, video tersebut dianggap melecehkan kaum tuli karena hasil editan sang editor video tak menampilkan keseluruhan aslinya.

"Bagian ujungnya diedit jadi menimbulkan persepsi karena kalau tidak tahu ceritanya secara keseluruhan tapi melihat sepotong seperti itu memang jadi salah," kata Ashanty dikutip dari video Cumicumi, Selasa (1/9/2020).

Anang Hermansyah dan Ashanty awalnya mendapat teguran dari akun @cbudidharma yang menyayangkan sikap Anang Hermansyah karena tidak menghormati kaum tuli dengan bahasa isyarat asal-asalan.

"Anda seorang artis dan terkenal, sikap Anda akan mempengaruhi orang lain yang masih awam tentang ini (oh, dia memperagakan Bahasa isyarat seperti ini berarti gak apa2 ya?) Jika tidak mau disebut 'tuna isyarat' maka hormatilah kaum tuli. Terima kasih sudah mendengarkan," tulis akun @cbudidharma.

Anang dan Ashanty lalu merespons video tersebut dengan video permintaan maaf sekaligus klarifikasi.

"Tapi kami ingin menyampaikan bahwa tidak begitu ceritanya, bahwa tidak ada keinginan mengejek atau merendahkan," kata Ashanty.