Find Us On Social Media :
Raisa Andriana saat mengunjungi Kantor Redaksi Kompas.com di Menara Kompas, Jakarta, Selasa (26/11/2019). Raisa akan menggelar konser bertajuk Raisa Live in Concert 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 27 Juni 2020 mendatang. (Kompas.com)

Diduga Angkat Sendiri Galon Air Minum di Rumah, Tagar #misterigalonraisa Jadi Trending

Anas Fadly Rabu, 2 September 2020 | 22:42 WIB

SONORABANGKA.ID - Nama penyanyi Raisa Andriana tiba-tiba masuk dalam tanda pagar dalam trending topic Twitter di Indonesia, Rabu (2/9/2020) siang.

Tanda pagar (tagar) itu berbunyi #misterigalonraisa, yang bahkan sempat menjadi trending topic pertama.

Ternyata, tagar itu bermula dari twit Raisa di akun @raisa6690 kemarin, Selasa (1/9/2020).

Twit tersebut memuat tulisan dan video produk air mineral yang dibintangi Raisa.

Lalu, pengguna Twitter @bayu_joo dengan 1 juta followers lalu mengomentari twit Raisa itu.

"Abis nonton video @raisa6690. Orang-orang 'Raisa kok bisa bening banget gini ya?'. Aku 'Ini kira-kira siapa ya yang angkatin galonnya Raisa?'," kicau @bayu_joo, Rabu.

Ia kembali membuat twit dengan mengadakan voting di antara pilihan, yakni Raisa, tukang galon, pak RT, dan satpam komplek.

"Gue penasaran beneran dah, coba bikin voting ah, menurut kalian siapa? #misterigalonraisa," tulis @bayu_joo.

Warganet semakin menyuarakan pendapat kocak mereka dengan tagar #misterigalonraisa tersebut.

"Astaga Raisa bisa angkat galon? Jadi malu aku yang hanya bisa rebahan aja," tulis akun @Diniraaaaam15.