Find Us On Social Media :
Ilustrasi bayi (www.sehataja.com)

Hati-Hati, Bayi Rentan Dengan Biang Keringat Ketika Cuaca Panas

Riska Tri Handayani Senin, 28 September 2020 | 14:10 WIB

SonoraBangka.id - Biang keringat atau miliara adalah ruam kecil berwarna merah yang menonjol, terasa gatal, serta menyebabkan sensasi menyengat atau perih di kulit.

Kelainan yang juga dikenal dengan nama ruam panas ini tidak hanya terjadi pada bayi, namun juga pada orang dewasa. 

Namun biang keringat lebih mudah terjadi pada bayi, apalagi di saat cuaca panas.

Dokter spesialis kulit, Dr Litya Ayu Kanya Anindya SpKK mengatakan bahwa biang keringat pada bayi bisa muncul di area-area tertentu.

Litya dalam peluncuran Jellypop di Mothercare Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (20/11/2019), mengatakan bahwa lokasi yang sering timbul banyak keringat, punggung, dada, lipatan-lipatan, daerah popok juga.

Biang keringat terjadi karena pori-pori dalam kelenjar yang menghasilkan keringat itu tersumbat, sehingga tak bisa melepaskan keringat ke permukaan kulit.

Biang keringat yang muncul rupanya ada tiga jenis.

Pertama, kristalina yang merupakan biang keringat paling ringan.