Find Us On Social Media :
Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian (Tangkapan layar Youtube: Kementerian Kesehatan RI)

Turunkan Penularan Virus, Mendagri Ingatkan Pentingnya Penggunaan Masker

Yudi Wahyono Kamis, 15 Oktober 2020 | 14:01 WIB

SONORABANGKA.ID - Penularan virus corona masih terus terjadi di Indonesia. Dari data pemerintah Rabu (14/10/2020), tercatat ada 4.127 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.

Penambahan itu menygakibatkan jumlah kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 344.749 orang, terhitung sejak diumumkannya pasien pertama pada 2 Maret 2020 silam.

Meskipun jumlah kasus terus bertambah, harapan muncul dengan semakin banyaknya pasien Covid-19 yang sembuh.

Oleh karena itu, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengingatkan pentingnya penggunaan masker selama pandemi Covid-19.

Tito menyebutkan, kurva penularan virus corona dapat menurun 60 hingga 70 persen jika masyarakat menggunakan masker.

"Senjata utama kita adalah menutup bagian pernapasan kita, masker menjadi alat utama menutup pernapasan," kata Tito dalam tayangan YouTube Kementerian Kesehatan RI, Kamis (15/10/2020).

"Penelitian menunjukkan bahwa 60 sampai 70 persen kurvanya akan menurun penularannya ketika semua orang menggunakan masker terutama di ruang publik," imbuhnya.

Menurut Tito, selain memakai masker, menjaga kebersihan tangan juga merupakan hal yang tak kalah penting.

Tito menuturkan, tangan adalah bagian yang paling mudah latah memegang hidung, telinga, atau anggota tubuh lainnya.