Find Us On Social Media :
Yuk Mix and Match 1 Baju Untuk 5 Tampilan, Dapatkan Sensasi Berbeda! (SARAH/NOVA)

Yuk Padu Padankan 1 Baju Untuk 5 Gaya, Jadi Tak Harus Belanja Bajukan?

Riska Tri Handayani Sabtu, 19 Desember 2020 | 15:34 WIB

SonoraBangka.id - Tidak sedikit para wanita mempunyai permasalahan sederhana, yakni hanya terpaku pada baju yang itu-itu saja atau kebanyakan baju tapi sulit untuk nmemilihnya.

Nah, mungkin diantara kita juga pernah mengalami hal seperti itu kan?

Hari di mana pas kita buka lemari yang dilihat hanya baju itu-itu saja?

Banyak sih modelnya, tapi terlalu sering dipakai sampai bingung mau pakai baju yang mana lagi. Yang ini salah, yang itu salah, duh!

Nah, daripada buang uang untuk buru-buru membeli baju baru, ada baiknya kita cek dulu isi lemari se-detail mungkin.

Siapa tahu ada beberapa item yang bisa dipadu-padankan, sehingga bisa mendapatkan tampilan yang lebih segar meski bajunya, memakai baju lama.

Kali ini, kita juga akan berbagi tips biar kamu bisa mendapatkan 5 tampilan berbeda hanya dengan satu baju saja.

Langkah pertama, kamu bisa menyiapkan dress polos yang ada di lemari untuk menjadi baju basic-nya.

Contohnya:

Lalu, siapkan berbagai macam aksesoris dan beberapa baju tambahan yang ada di lemari kamu.

Misalnya, sweater, jaket denim, kemeja, celana panjang, obi, sepatu, hingga kalung.

Jika sudah, ayo kita berkreasi!