Find Us On Social Media :
Ilustrasi (Tribunnews )

Tahukan Anda 10 Dampak Buruk Konsumsi Karbohidrat Berlebihan

Jemmy Indrawan Selasa, 12 Januari 2021 | 19:08 WIB

SonoraBangka.Id - Karbohidrat adalah nutrisi penting yang diperlukan tubuh setiap hari. Karbohidrat termasuk zat gizi utama yang dibutuhkan tubuh bersama dengan protein dan lemak. Fungsi utama karbohidrat adalah sebagai sumber energi atau bahan bakar bagi tubuh.

Meski demikian, mengonsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung karbohidrat tetap perlu dibatasi.

Konsumsi karbohidrat berlebihan dapat menimbulkan sejumlah efek buruk bagi kesehatan.

Berikut ini beberapa di antaranya:

  1. Lesu dan lelah

Kelelahan kronis atau rasa lesu setelah mengonsumsi karbohidrat sederhan bisa menjadi efek samping dari kebiasaan makan terlalu banyak karbohidrat, menurut National Sleep Foundation.

Meskipun makan makanan tinggi karbohidrat dapat meningkatkan kadar gula darah untuk sementara dan memberi energi pada tubuh dan otak untuk bertindak, peningkatan tersebut sering kali diikuti dengan penurunan cepat gula darah, yang salah satunya dapat mengurangi aktivitas neuron tertentu yang terlibat dalam siklus tidur-bangun dan menghabiskan energi. Sebagai gambaran, ketika Anda makan terlalu banyak karbohidrat di siang hari, Anda mungkin akan menemukan gangguan tidur, membuat Anda merasa lelah keesokan harinya.