Find Us On Social Media :
Ilustrasi (Shutterstock )

Tahukah Anda Hernia Pada Bayi: Penyebab, Gejala, Dan Cara Mengatasi

Jemmy Indrawan Kamis, 14 Januari 2021 | 11:29 WIB

SonoraBangka.Id - Hernia pada bayi adalah masalah kesehatan yang rentan muncul di bulan-bulan awal si kecil dilahirkan.

Melansir Kid’sHealth, hernia adalah tonjolan atau benjolan lunak di bawah kulit yang muncul karena organ atau jaringan tubuh mendesak otot yang melemah.

Umumnya, jenis hernia pada bayi adalah hernia inguinalis yang muncul di selangkangan dan hernia umbilikalis yang muncul di sekitar pusar.

Berikut penyebab, gejala, dan cara mengatasi hernia pada bayi.

Penyebab hernia pada bayi

Dilansir dari StanfordChildren’sHealth, penyebab hernia pada bayi dapat berbeda-beda, tergantung jenis penyakitnya.

Penyebab hernia inguinalis pada bayi

Selama kehamilan, semua bayi di dalam kandungan memiliki area dari perut ke alat kelamin yang disebut saluran inguinalis.

Pada anak laki-laki, saluran ini memungkinkan testis bergerak dari perut ke skrotum. Biasanya, saluran inguinalis tersebut menutup sesaat sebelum atau setelah bayi lahir.

Pada hernia inguinalis, satu lekukan usus menyelinap ke dalam saluran inguinalis melalui otot yang lemah di dinding perut.

Jenis hernia ini umumnya disebabkan faktor keturunan. Atau, muncul pada bayi dengan masalah saluran kemih dan reproduksi.