Find Us On Social Media :
Pelantikan Presiden AS Joe Biden dan Wakil Presiden AS Kamala Harris di Washington (20/1/2021) (ANGELA WEISS / AFP)

Ternyata, Inilah Makna dari Warna Ungu Dalam Perpolitikan di AS

Riska Tri Handayani Jumat, 22 Januari 2021 | 07:00 WIB

SonoraBangka.id - Dalam acara pelantikan Presiden AS pada Rabu (20/1/2021), warna ungu menjadi pilihan sebagian wanita yang mengikutinya.

Mulai dari Wakil Presiden Kamala Harris, mantan ibu negara Michelle Obama, serta calon presiden dari Partai Demokrat tahun 2016, Hillary Clinton, semua mengenakan busana berwarna ungu.

Kita ketahui bahwa, warna ungu adalah perpaduan antara warna merah dan biru.

Sebagai informasi, di AS, warna merah merupakan simbol Partai Republik, sedangkan Partai Demokrat menggunakan warna biru.

Seperti dilaporkan Vanity Fair, warna ungu secara historis menjadi simbol warna bangsawan, dan warna ini juga sering dipakai oleh para suffragette atau wanita yang memperjuangkan haknya untuk dapat mengikuti pemilihan.

Pada tahun 1908, warna tersebut dipilih oleh suffragette untuk mewakili darah bangsawan yang mengalir di pembuluh darah suffragette, naluri kebebasan, dan harga diri, menurut National Park Service.