Find Us On Social Media :
Ilustrasi virus corona (COVID-19). (Kemenkes)

Masa Inkubasi Virus Corona, Kapan Paling Menular? Ini Penjelasannya

Riska Tri Handayani Selasa, 26 Januari 2021 | 08:35 WIB

SonoraBangka.id - Seminggu setelah disuntik vaksin, Bupati Sleman Sri Purnomo positif Covid-19.

Dr Siti Nadia Tarmizi, selaku Juru Bicara Vaksinasi Kementerian Kesehatan mengatakan, vaksin bukan penyebab Sri Purnomo positif Covid-19.

Jika melihat sequence waktunya, kata Nadia, sangat mungkin bahwa Sri Purnomo berada dalam masa inkubasi saat menerima suntikan vaksin, sehingga ada kemungkinan sudah terpapar virus tapi belum bergejala.

Dia menjelaskan, waktu antara paparan dan munculnya gejala virus sedang dan tinggi secara alamiah adalah sekitar 5-6 hari. 

Apa itu masa inkubasi virus?

Melansir laman WHO, 9 Juli 2020, masa inkubasi virus merupakan waktu antara terpapar virus hingga timbulnya gejala.

Masa inkubasi Covid-19 rata-rata 5-6 hari, tetapi bisa selama 14 hari.

Sementara itu, melansir laman Harvard Medical School, 11 Januari 2021, masa inkubasi virus corona diperkirakan dua hingga 14 hari.

Lalu gejala biasanya muncul dalam 4 atau 5 hari setelah terpapar.

Sebuah ilustrasi dari Pittsburgh University memberikan analogi tentang masa inkubasi virus corona yang dapat berlangsung hingga 14 hari.

Artinya, seseorang dapat dites negatif selama beberapa hari dan tidak memiliki gejala sama sekali atau disebut false negative. Berikut ini ilustrasinya (digambarkan dengan Casey):