Find Us On Social Media :
Ilustrasi (Kompas.com)

Cara Menghilangkan Lidah Putih Pada Bayi Sesuai Penyebabnya

Jemmy Indrawan Jumat, 12 Februari 2021 | 09:34 WIB

SonoraBangka.Id - Para ibu barangkali pernah mendapati lidah bayinya berwarna putih. Perubahan warna pada lidah bayi yang umumnya berwarna merah cerah ini tak jarang membuat orangtua si kecil cemas.

Anda tak perlu khawatir berlebihan. Alasan kenapa lidah putih pada bayi biasanya berasal dari sariawan atau sisa susu yang menumpuk di lidah.

Cara menghilangkan lidah putih pada bayi karena susu

Lidah putih pada bayi gampang terbentuk dari penumpukan sisa atau residu susu. Penumpukan sisa susu di lidah bayi ini lazim karena sampai usia empat bulan, si kecil belum bisa memproduksi banyak air liur.

Semakin sedikit air liur, sisa susu yang menumpuk di mulut bayi semakin sulit terlarut.

Cara menghilangkan lidah putih pada bayi karena residu susu cukup mudah. Anda tinggal memanfaatkan kain lembab. 

Caranya, cuci tangan dengan sabun dan air mengalir. Siapkan lap atau handuk kecil bersih dan basahi dengan air hangat.

Selanjutnya, seka bagian lidah putih dengan kain lembab tersebut perlahan-lahan sampai bersih.

Selain itu, para orangtua atau pengasuh juga bisa menggunakan alat pembersih lidah bayi khusus. Pastikan alat sudah dibersihkan sebelum digunakan dan tangan orang yang membersihkan dalam kondisi bersih.  

Jika lidah masih tetap putih setelah dibersihkan, ada kemungkinan kondisi ini berasal dari sariawan.