BangkaSonoraID -
Penyanyi dan penulis lagu Sarah Saputri merilis single berjudul ‘Lolalove’.
Istimewanya, Sarah menggandeng sosok Kaka ‘Slank’ sebagai kolaborator di lagu ini.
‘Lolalove’ sendiri ditulis oleh Sarah, dan melalui lagu ini, ia mengisahkan tentang asmara, yang diakuinya terinspirasi dari kisah asmara antara dua orang yang sebelumnya memang sudah punya kedekatan sebagai teman.
Dikenal publik sebagai sosok musisi dengan harmonika dan karakter blues-nya yang kental, di lagu ini, Sarah coba menampilkan sesuatu yang berbeda.
Yap, ‘Lolalove’ menawarkan musik blues dengan sentuhan R&B, yang mana Sarah mengeksplorasi permainan harmonikanya di atas dua garis musik tersebut.
Selain itu, Sarah mengaku mengeksplorasi kemampuan vokalnya lebih jauh. Proses kreatif selama penggarapan musiknya secara keseluruhan kemudian menumbuhkan karakter baru.
Hal itu terlihat dengan langgam vokal yang dilantunkan Sarah, yang juga kental dengan nuansa musik Jawa Barat.
“Ada langgam tertentu yang juga diselipkan di vokal saya pada lagu ini. Melalui langgam vokal tersebut, saya ingin menghadirkan nuansa musik Jawa Barat juga. Karena enggak dipungkiri, saya berasal dari Jawa Barat,” ujar penyanyi yang juga sedang disibukkan dengan penggarapan proyek musik ‘Anugerah Alam Indonesia’ ini.
Terkait kolaborasinya dengan Kaka ‘Slank’, wanita kelahiran 28 September 1990 mengaku kalo ini merupakan kesempatan berharga dalam karirnya sebagai musisi.