Find Us On Social Media :
Koleksi sepatu monster dari label AVAVAV, karya desainer, Beate Karlsson. (https://avavav.com(KOMPAS.COM/RYAN SARA)

Inilah Sepatu Karya Desainer Beate Karlsson Terinspirasi Kaki Monster

Riska Tri Handayani Sabtu, 20 Februari 2021 | 09:49 WIB

SonoraBangka.idMonster adalah makhluk yang bentuk atau rupanya sangat menyimpang dari yang biasa atau bisa juga makhluk yang berukuran raksasa. 

Monster juga dikenal sebagai sosok yang penuh dengan keburukan dan mengerikan.

Tetapi di tangan seniman dan desainer, Beate Karlsson, monster justru menjadi ide menarik untuk industri fesyen yang penuh dengan keindahan.

Baru-baru ini dia membuat sepatu monster yang estetik sebagai koleksi perdana untuk AVAVAV, sebuah label fesyen mewah berkelanjutan yang berbasis di Florence, Italia.

Sebelumnya, Karlsson dikenal karena merancang karya anatomi bokong Kim Kardashian dan kaki bayi dari silikon.

Dia juga seorang desainer untuk merek pakaian pria, Pyer Moss. Karlsson mengatakan, sepatu boots monster Bloody and Slimey Feet adalah perpanjangan dari The Claw, sepatu tangan yang diperbesar yang pernah dibuatnya beberapa tahun lalu.

"Sebagai seorang desainer, saya selalu mencoba untuk mendefinisikan kembali pemikiran pribadi saya tentang pakaian, aksesori, dan produk," terangnya.

"Dengan karya sepatu boots ini, saya berusaha untuk membangkitkan sensasi keanehan," sambung dia.