Find Us On Social Media :
Ilustrasi tanaman hias philodendron patriciae. (SHUTTERSTOCK/AMVI JONAS)

8 Tips Merawat Tanaman Hias Selama Musim Penghujan, Mau Tahu ?

Riska Tri Handayani Minggu, 21 Februari 2021 | 10:22 WIB

SonoraBangka.id - Musim hujan adalah waktu terbaik untuk bercocok tanam.

Kendati demikian, selama musim hujan, tanaman juga membutuhkan perawatan ekstra.

Suhu dan kelembapan yang rendah berpotensi memberikan pertumbuhan maksimal pada tanaman hingga ke akarnya.

Untuk tanaman di dalam ruang, musim hujan menjadi kesempatan mengurangi kelebihan paparan sinar matahari selama musim panas.

Tanaman juga dapat menyerap kelembapan di udara. Selama musim hujan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan terkait perawatan tanaman hias, baik di dalam maupun luar ruang.

Mulai dari penyiraman hingga pemupukan.

Nah, berikut cara merawat tanaman hias selama musim hujan.

1. Periksa pot

Sebelum menyiram tanaman pastikan untuk memeriksa potnya. Selama musim hujan, tanaman membutuhkan sedikit air.

Terlalu banyak air malah dapat merusak akar. Jangan menyiram tanaman bila tanah masih terasa basah.

2. Perhatikan waktu

Selain frekuensi penyiraman, perhatikan pula waktu menyiram. Usahakan untuk tidak menyiram tanaman setelah pukul 3 sore.

3. Periksa drainase pot

Jangan sampai air tergenang di dalam pot. Pastikan pot memiliki sistem drainase yang baik. Apabila ada genangan air di piringan bawah pot, segera buang.