Find Us On Social Media :
Ilustrasi (ist)

Benarkah Mandi dengan Air Hangat Bisa Redakan Depresi Ringan ?

Riska Tri Handayani Selasa, 23 Maret 2021 | 14:06 WIB

SonoraBangka.id - Ternyata, mandi air hangat bermanfaat bagi kesehatan mental, jadi tak hanya sekedar membuat rileks.

Sementara itu, riset terbaru membuktikan mandi air panas dua kali seminggu juga dapat membantu meringankan gejala depresi.

Manfaat ini bahkan dianggap lebih tinggi dari olahraga fisik. Dibandingkan dengan stres, depresi merupakan kondisi yang lebih parah.

Perasaan sedih berkepanjangan, "kosong", dan tidak ingin melakukan aktivitas apa pun, merupakan sebagian dari gejala umum depresi.

Olahraga selama ini juga dipercaya ampuh untuk mengurangi depresi.

Cara lain yang bisa dilakukan adalah melakukan meditasi, mencoba hal-hal baru, atau berkonsultasi dengan psikiater.

Menurut penelitian terbaru, depresi dalam skala sedang juga bisa dikurangi dengan rutin mandi air hangat.

Penelitian ini dilakukan terhadap 45 peserta selama delapan minggu.

Mereka diminta untuk berendam dalam air bersuhu 40 derajat celcius selama 30 menit sebanyak dua kali dalam seminggu.

Sebagai perbandingan, beberapa peserta juga diminta melakukan latihan aerobik secara intensif dalam dua sesi selama 45 hingga 50 menit.