Find Us On Social Media :
Ilustrasi suntik vitamin (SHUTTERSTOCK/ORAWAN PATTARAWIMONCHAI )

Untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh, Apakah Perlu Suntik Vitamin ?

Riska Tri Handayani Sabtu, 19 Juni 2021 | 14:05 WIB

SonoraBangka.id - Tidak sedikit orang yang merasa khawatiran akan tertular virus Covid-19, sehingga melakukan berbagai cara demi meningkatkan daya tahan tubuhnya.

Ada orang yang memilih menerapkan gaya hidup sehat dan menjaga pola makan, atau minum ramuan herbal.

Tak sedikit yang memilih cara instan dengan suntik vitamin bahkan terapi hormon.

Beberapa selebritas Indonesia diketahui melakukan tindakan injeksi ini.

Menurut dokter spesialis antiaging Deby Vinski, suntikan itu bukan obat untuk menyembuhkan infeksi virus corona, namun sebagai tindakan pencegahan.

“Ini salah satu protokol untuk meningkatkan imunitas manusia agar tidak tertular. Dengan kata lain supaya orang yang statusnya ODP (Orang Dalam Pemantauan) tidak menjadi PDP (Pasien Dalam Pengawasan),” katanya melalui surat elektronik.

Dia menjelaskan, pada umumnya injeksi atau infus tersebut mengandung kombinasi dosis tinggi vitamin yang juga bermanfaat untuk menjaga agar hormon-hormon tubuh tetap optimal.

“Hormon tulang atau lebih dikenal sebagai vitamin D3 yang diperoleh dari sinar matahari juga akan lebih optimal dengan injeksi. Hal itu penting untuk meningkatkan imunitas tubuh,” katanya.

Deby menambahkan, kadar hormon yang optimal meningkatkan daya tahan tubuh dan sebaliknya gangguan hormon menyebabkan tubuh kita tak dapat berfungsi baik, mudah lelah, dan sakit-sakitan.