Find Us On Social Media :
Ilustrasi bersyukur (shutterstock )

Yuk Tingkatkan Kesehatan Melalui Bersyukur dengan 5 Tips Berikut

Riska Tri Handayani Jumat, 2 Juli 2021 | 10:08 WIB

SonoraBangka.id - Mungkin saat kita mengalami stres dan kewalahan yang luar biasa dalam hidup, kondisi ini terasa menjadi fase yang berat untuk dihadapi.

Namun, dengan mempraktikkan rasa syukur dapat mengubah perspektif kita.

Banyak penelitian menunjukkan, mempraktikkan rasa syukur dapat memberi kita rasa kesejahteraan secara keseluruhan.

Kondisi ini juga dapat mengurangi depresi dan kecemasan, menurunkan risiko penyakit, dan membanjiri otak dengan bahan kimia yang membuat kita merasa baik, serotonin misalnya.

Mark Hyman, MD, Direktur Pusat Pengobatan Fungsional membagikan kisahnya yang mempraktikkan latihan bersyukur setiap hari ketika kehidupannya kacau.

Dan, hal ini dapat membantu Hyman mempertahankan rasa tenang dan bahagia yang stabil.

Nah, berikut ini adalah lima cara mudah untuk membangun rasa syukur ke dalam hidup kita:

1. Membuat jurnal rasa syukur

Hyman suka pena dan kertas, tetapi kita mungkin lebih suka aplikasi jurnal khusus atau pun note di ponsel.

Tak apa jika lebih menyukai menulis rasa syukur kita di ponsel. Kita bisa memulainya dengan merenungkan hal-hal baik yang terjadi dalam hidup kita.

Mulai dari hal pertama di pagi hari dan sebelum tidur, hingga momen-momen selanjutnya.

Ini tidak hanya akan menenangkan kita, tapi juga akan membantu kita tidur lebih nyenyak.

2. Mengucapkan terima kasih