Find Us On Social Media :
LIlin aromaterapi yang bisa buat tubuh rileks saat beristirahat. (iStockphoto/Maya23K)

Ini Tempat yang Tepat Meletakkan Lilin Aroma Terapi,Jangan sampai Salah Supaya dapat Manfaatnya

Rudi Hermawan Rabu, 15 September 2021 | 18:49 WIB

BANGKASONORA.ID - Membuat suasana ruangan menjadi lebih rileks bisa dilakukan dengan beberapa cara, termasuk menggunakan lilin aromaterapi.

Lilin aromaterapi dikenal memiliki aroma yang menyenangkan dan bisa membuat suasana hati menjadi lebih tenang.

Bahkan menurut seorang ahli psikologi di Universitas Brown, aroma wangi dapat membangkitkan suasana hati dan mengikat memori.

Jika teman-teman memilih aroma yang lekat dengan memori di masa lalu, otak akan beraksi membangkitkan memori dan menenangkan suasan hati.

Diketahui dari French Bedroom Company, ada beberapa tips untuk membuat penggunaan lilin aromaterapi lebih awet dan aromanya tahan lama.

Ruangan yang Tepat untuk Meletakan Lilin Aroma Terapi

Kamu bisa meletakkan lilin aromaterapi di ruangan mana pun di tempat tinggal teman-teman.

Namun, lilin aromaterapi akan lebih terasa manfaatnya jika digunakan pada dua ruangan berikut ini:

1. Kamar Tidur

Kamar tidur adalah tempat beristirahat dan relaksasi, karena itu penting untuk mengatur suasana yang nyaman.