Find Us On Social Media :
Ilustrasi jalan kaki (Shutterstock )

Yuk Cari Tahu Kepribadian Seseorang dari Kebiasaan Kecil Ini!

Riska Tri Handayani Sabtu, 18 September 2021 | 10:42 WIB

SonoraBangka.id -  Mungkin kita pasti akan kesulitan mengenal pribadi seseorang saat pertama kali bertemu dengannya.

Tapi orang-orang menunjukkan siapa mereka sebenarnya dengan cara yang sangat halus, termasuk dari kebiasaan mereka yang paling sederhana.

Ada kebiasaan-kebiasaan tertentu yang bisa menunjukkan kepribadian seseorang. Apa saja contohnya?

1. Pilihan sepatu 

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Research in Personality menunjukkan bahwa kita dapat membaca kepribadian seseorang melalui pilihan alas kaki mereka.

Relawan studi ini mengirimkan foto sepatu mereka dan kemudian mengisi kuesioner tentang ciri-ciri kepribadian mereka.

Lalu, kelompok lain memandangi foto-foto itu dan kemudian menggambarkan kepribadian pemakainya dan itu sangat akurat.

Mereka bisa menebak usia, pendapatan, dan kesukaan seseorang hanya berdasarkan sepatunya.