Find Us On Social Media :
Ilustrasi (Kompas.com)

5 Mitos Investasi yang Sering Dipercaya, Bikin Pemula Gigit Jari!

Riska Tri Handayani Rabu, 22 September 2021 | 15:16 WIB

SonoraBangka.id - Saat berinvestasi, kita tidak boleh asal-asalan.

Tahukah kamu bahwa kita bisa mewujudkan tujuan keuangan jika kita mulai berinvestasi sejak dini.

Kita perlu dibekali pengetahuan atau wawasan yang cukup agar kita bisa menjalankan cara investasi yang benar.

Selain itu, kita sebagai pemula juga tidak boleh percaya terhadap mitos-mitos seputar investasi di luar sana.

Mitos-mitos dan pemahaman akan investasi yang kurang tepat inilah yang berkemungkinan besar membuat sebagian dari kita takut untuk mulai berinvestasi.

Dikutip dari Kompas.com, berikut ini 4 mitos investasi yang sebaiknya tidak perlu Sahabat NOVA percayai agar makin pintar atur uang.

1. Investasi selalu memberikan keuntungan yang lebih

Setiap orang tentunya mengharapkan imbal hasil yang tinggi saat berinvestasi.

Namun, keuntungan investasi bisa disebabkan oleh banyak faktor.