Find Us On Social Media :
Ilustrasi makan bersama (SHUTTERSTOCK via KOMPAS.COM)

Setelah Makan, Jangan Lakukan 5 Kebiasaan Ini, Minum Teh Salah Satunya

Riska Tri Handayani Sabtu, 25 September 2021 | 16:03 WIB

SonoraBangka.id - Sebagai kebiasaan, tak sedikit dari kita yang sering melakukan segala aktivitas setelah makan.

Bahkan sering kali setelah makan dan dalam keadaan kenyang kita akan merasakan kantuk yang teramat sangat.

Tak hanya itu mungkin kita juga menjumpai teman atau pasangan yang akan merokok setiap selesai makan.

Kita mungkin akan merasa tak khawatir dengan kebiasaan-kebiasaan yang orang-orang lakukan setelah selesai makan tersebut.

Namun tahukah Sahabat NOVA jika ada beberapa kebiasaan yang tak boleh dilakukan setelah makan?

Dilansir dari healthxchange.sg, 5 kebiasaan kita ini ternyata tak baik dilakukan setelah makan.

1. Tidur setelah makan

Mungkin beberapa dari kita akan merasa kantuk setiap selesai makan.

Tak jarang, jika tak ada kesibukan, kita akan memilih tidur setelah kenyang dan mengantuk.