Find Us On Social Media :
Francesco Bagnaia saat balapan pada MotoGP Emilia Romagna 2021. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)(ANDREAS SOLARO) (kompas.com)

Pecco Menang di GP Valencia, Rossi Juara di Hati Para Penggemar MotoGP

Oliver Doanatama Siahaan Minggu, 14 November 2021 | 21:55 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Pebalap pabrikan Ducati Francesco Bagnaia keluar sebagai juara di seri penutup MotoGP Valencia 2021. Pecco tampil dominan di balapan terakhir musim ini.

Selain para pemenang, GP Valencia 2021 juga menjadi perpisahan untuk Valentino Rossi. Legenda balap motor yang mengubah wajah MotoGP.

Jalannya balap dimulai oleh Jorge Martin yang langsung melesat ke depan. Pebalap Pramac Racing itu kemudian dibuntuti oleh dan Joan Mir (Suzuki Ecstar).

Di lap kedua Miller berhasil mengambil alih posisi terdepan. Di sisi lain Valentino Rossi yang start dari posisi ke-10 berhasil naik ke posisi sembilan di lap kedua. Pebalap yang akan mengakhiri kariernya usai musim 2021 itu tampil menekan.

Di lap ketiga terjadi pergantian posisi. Miller melorot dan posisinya direbut Martin serta Mir. Posisi berubah Martin pertama, Mir kedua dan Miller ketiga.

Tak lama sesudah itu Miller kembali melorot. Rekan setimnya Francesco Bagnaia menekan dan merebut posisi ketiga disusul Alex Rins di posisi keempat. Miller jadi kelima.

Setelah itu Pecco panggilan Bagnaia kembali menekan dan berhasil menyalip Mir ke posisi kedua. Mir sendiri kelihangan posisi dan turun ke posisi empat. Sedangkan posisi ketiga diambil alih rekan setimnya Alex Rins.

Di lap kelima Rossi kembali turun ke posisi 10 usai disalip oleh Johann Zarco. Di lap yang sama pebalap LCR Honda Takaaki Nakami terjatuh ke gravel.

Di lap keenam posisi pertama ditempati Martin, disusul Pecco di tempat kedua dan Rins di tempat ketiga. Rins terlihat tampil menekan dan berusaha merusak ritme Pecco.

Di lap ketujuh juara dunia MotoGP 2021 Fabio Quartararo berada di posisi kelima. Jaraknya terpaut hampir setengah detik dengan Joan Mir di posisi keempat.