Find Us On Social Media :
Ilustrasi feezer, bunga es di freezer. (SHUTTERSTOCK/NAVIYA)

Mau Tahu 4 Cara Hilangkan Bunga Es dengan Cepat dan Pasti Ampuh?

Riska Tri Handayani Jumat, 3 Desember 2021 | 08:57 WIB

SonoraBangka.id - Saat freezer dipenuhi bunga es, kualitas makanan jadi cepat memburuk dan juga menyebabkan bau tak sedap.

Namun, tak perlu panggil petugas servis, kita bisa melakukan 4 cara menghilangkan bunga es ini dengan mudah.

Bunga es di freezer muncul karena pintu kulkas yang terlalu sering dibuka tutup menghasilkan uap yang menciptakan bunga es.

Salah satu cara menghilangkan bunga es bisa pakai hair dryer lo, Sahabat NOVA.

1. Letakkan panci air panas

Masukkan panci yang berisi air panas lalu tutup pintu freezer, dan diamkan beberapa waktu.

Jangan lupa untuk memberi alas berupa kain atau handuk, agar panas panci tidak merusak kompartemen atau bagian dalam freezer.

Uap air panas yang ada di panci mampu membuat bunga es cepat mencair, asalkan pintu freezer tertutup rapat.

Diamkan selama lebih kurang 30 menit, tetapi ganti air panas setiap 10 menit.

Terakhir, lap bunga es yang mulai mencair setiap kamu melakukan pergantian air panas ke dalamnya.

2. Semprotkan air panas