Find Us On Social Media :
Ilustrasi mengelola uang (Dok. HaloMoney.co.id, diaryperempuan.com )

Banyak Pengeluaran Di Akhir Tahun? Yuk, Atur Uang Dengan Metode Ini!

Riska Tri Handayani Sabtu, 4 Desember 2021 | 14:10 WIB

SonoraBangka.id - Bagi perempuan, metode mengelola keuangan adalah hal yang pokok. 

Banyak perempuan yang bingung bagaimana metode untuk mengelola arus keuangan yang masuk dan keluar. 

Apalagi menjelang akhir tahun dimana biasanya banyak agenda yang dibuat. 

Tahukah Anda jika ada sebuah metode yang disebut 50-30-20 dalam mengelola keuangan?

Nah, simak penjelasan berikut ini. 

Melansir Kompas.com, metode 50-30-20 membagi uang kita menjadi 3 bagian, yaitu kebutuhan, keinginan, dan tabungan atau investasi. 

1. 50% untuk kebutuhan

Sahabat NOVA, kita menggunakan 50% dari pendapatan untuk mmenuhi kebutuhan. 

Kebutuhan ini bisa tersdiri dari biaya sewa, asuransi kesehatan, membayar sewa dan biaya untuk makan. 

Jika biaya yang diperlukan untuk kebutuhan ini lebih dari 50%, kita bisa memotong biayanya.