Find Us On Social Media :
Ilustrasi tanaman hias di dalam ruangan bernuansa retro. (SHUTTERSTOCK/FOLLOWTHEFLOW) (kompas.com)

Ketahui, 5 Manfaat Tanaman Berdasarkan Feng Shui

Oliver Doanatama Siahaan Kamis, 23 Desember 2021 | 20:01 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Tanaman memiliki banyak manfaat di rumah, apartemen, sampai ruang kerja Anda.

Selain menjadi elemen dekorasi, tanaman juga mampu membersihkan udara, menciptakan energi yang lebih membumi, menghubungkan kita dengan alam, menyediakan makanan, dan banyak lagi.

Feng shui pun meyakini tanaman memiliki banyak manfaat bagi kita di dalam maupun di luar rumah. Dilansir dari Mind Body Green, Rabu (22/12/2021), berikut beberapa manfaat tanaman dalam feng shui menurut Dana Claudat, seorang pakar feng shui.

1. Tanaman mendukung kerangka berpikir yang lebih sehat

Tanaman membantu kesehatan manusia dalam banyak hal. Misalnya berkebun, yang telah terbukti meningkatkan kesejahteraan mental, meningkatkan kualitas tidur, dan meningkatkan mood.

Di beberapa budaya seperti Jepang, tamasya pemandian hutan (pada dasarnya jalan-jalan meditatif di hutan) digunakan untuk mengurangi stres, meningkatkan sistem kekebalan, meningkatkan fokus mental, dan menciptakan kehidupan yang lebih seimbang.

Bahkan kalau Anda tidak memiliki taman atau akses ke hutan, gampang untuk membawa pembangkit energi, yakni tanaman, ke rumah.

2. Tanaman melambangkan ekspansi

Tanaman adalah simbol pertumbuhan dan kemakmuran. Ketika Anda melihat dan merasakan energi tanaman dan pohon yang tumbuh di sekitar Anda, diyakini juga mengilhami pertumbuhan dinamis dalam hidup.

3. Tanaman dapat membantu membersihkan udara