SonoraBangka.ID - Operator seluler Telkomsel mulai mengalihkan seluruh layanan jaringan 3G ke jaringan 4G LTE tahun ini. Upaya migrasi jaringan ini akan dilaksanakan secara bertahap mulai tahun 2022.
Upgrade jaringan ini dimaksudkan untuk menawarkan pengalaman internet yang lebih cepat, streaming musik atau video tanpa buffering, maupun bermain game tanpa lag.
"Tahun ini, Telkomsel akan melakukan percepatan upgrade (peningkatan/pengalihan) layanan jaringan 3G ke 4G/LTE," kata Direktur Utama Telkomsel Hendri Mulya Syam dalam keterangan tertulis, Sabtu (22/1/2022).
Upaya migrasi jaringan yang dilaksanakan Telkomsel sedianya akan dilakukan secara bertahap pada semua layanan 3G di seluruh wilayah Indonesia.
Langkah ini akan secara khusus diprioritaskan untuk wilayah yang sudah memiliki infrastuktur layanan 4G/LTE. Dengan kata lain, sinyal 3G Telkomsel akan mulai dimatikan tahun ini, dan tak lagi dapat digunakan lagi oleh pelanggan Telkomsel di seluruh Indonesia.
Agar bisa menikmati layanan 4G, pelanggan Telkomsel pun diimbau untuk mengganti SIM card mereka dengan SIM card yang mendukung 4G.
Cara Tukar SIM Card 4G Telkomsel
Untuk itu, Telkomsel mengajak pelanggan yang masih menggunakan layanan 3G untuk segera beralih ke layanan 4G LTE.
Pengguna dapat melakukan beberapa cara untuk untuk melakukan upgrade kartu SIM non-4G ke uSIM 4G Telkomsel, baik secara online maupun offline.
Kabar baiknya, cara penggantian kartu SIM 2G/3G Telkomsel ke 4G di atas bersifat gratis sehingga pengguna tidak akan dipungut biaya apa pun. Bahkan Telkomsel akan memberikan bonus paket data 5 GB bagi setiap pelanggan yang baru saja berganti dari SIM 2G/3G ke 4G.