Find Us On Social Media :
Tampilan situs windows-upgraded.com untuk menyebarkan Windows 11 palsu berisi malware RedLine (KOMPAS.com)

Waspada Situs Microsoft Palsu Sebar Windows 11 Berisi Malware Pencuri Password

Marselus Wibowo Senin, 14 Februari 2022 | 17:16 WIB

SonoraBangka.ID - Sistem operasi terbaru Microsoft, Windows 11 kembali dimanfaatkan peretas (hacker) untuk menyebarkan software berbahaya (malware).

Kali ini, peneliti keamanan dari perusahaan teknologi Hawlett Packard (HP) menemukan ada malware pencuri kata sandi (password) yang berkedok sebagai file instalasi Windows 11.

Setidaknya begitulah yang diungkapkan oleh peneliti keamanan HP bernama Patrick Schläpfer dalam sebuah posting di blog resmi HP Threat Research.

Windows 11 sendiri memang sudah bisa diunduh secara gratis oleh pengguna yang memiliki PC yang kompatibel sejak awal Oktober 2021 lalu. Penggelontoran upgrade dilakukan secara bertahap dan bisa diunduh melalui menu "Windows Update" di PC atau di-download.

Namun, pengguna dengan PC yang kompatibel juga bisa men-download Windows 11 secara manual melalui laman resmi Microsoft dengan URL microsoft.com.

Pada 26 Januari 2022 lalu, Microsoft mengungkapkan bahwa penggelontoran Windows 11 sudah memasuki tahap akhir.

Nah, menurut Schläpfer, peretas memanfaatkan pengumuman penggelontoran tahap akhir Windows 11 tersebut untuk menyebarkan malware bernama RedLine, dengan menyamar sebagai file Windows 11.

RedLine sendiri adalah software berbahaya yang bisa mencuri password yang tersimpan di browser, seperti kata sandi untuk kartu kredit, serta file dan dompet cryptocurrency.

Disebar Lewat Situs Tiruan

File instalasi Windows 11 palsu itu disebar melalui situs web dengan alamat windows-upgraded.com. Schläpfer mengatakan, situs ini merupakan tiruan dari laman resmi Microsoft di URL microsoft.com.