SonoraBangka.ID - Chukkae BTS dan ARMY! BTS kembali membuktikan eksistensinya di dunia musik lokal maupun global dengan video klip 'Fake Love' yang tercatat telah ditonton lebih dari 1,1 miliar kali di YouTube.
Ini merupakan pencapaian yang cukup membanggakan mengingat momen ini terjadi hanya beberapa minggu pasca video klip 'Idol' memperoleh 1,1 miliar penonton.
Pada hari ini, Sabtu (23/4/2022) pukul 03.45 KST atau sekitar pukul 01.45 WIB, video klip 'Fake Love' resmi menyusul kesuksesan 'Idol' dengan total penayangan YouTube melampaui 1,1 miliar.
'Fake Love' menjadi video klip keenam BTS yang berhasil meraih kesuksesan serupa.
Video klip tersebut yakni 'DNA', 'Boy With Luv', 'Dynamite', 'MIC Drop (Steve Aoki Remix)' dan 'IDOL'.
Artinya, BTS berhasil menjadi satu-satunya grup di seluruh dunia yang berhasil memecahkan rekor dengan 6 video berbeda di YouTube dengan viewers lebih dari 1,1 miliar.
Sebagaimana diketahui bahwa BTS merilis video klip 'Fake Love' pada 18 Mei 2018 pukul 18.00 KST.
Dengan ini menandakan bahwa BTS hanya membutuhkan waktu 3 tahun, 11 bulan, dan 4 hari untuk memperoleh pencapaian besar ini.
Sebelumnya, BTS berhasil membawa video klip mereka 'Boy With Luv' untuk memperoleh lebih dari 1,5 miliar views YouTube.
Lebih singkat dari 'Fake Love', 'Boy With Luv' berhasil memperoleh pencapaian tersebut setelah mengudara selama 3 tahun, 8 bulan.