Find Us On Social Media :
Ilustrasi tanaman hias dalam ruangan(Shutterstock/Netrun78) (kompas.com)

Ini Tanaman yang Boleh Diletakkan di Rumah Berdasarkan Feng Shui

Oliver Doanatama Siahaan Selasa, 26 April 2022 | 21:46 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Dalam feng shui, energi kehidupan adalah salah satu pilar filosofisnya. Anda perlu belajar menghasilkan, meningkatkan, dan menggerakkan energi ini.

Salah satu cara paling efektif melakukannya adalah melalui elemen alami, yakni tanaman. Dilansir dari Decor Tips, Senin (25/4/2022), tanaman bisa menjadi sebuah elemen alami yang meningkatkan energi baik di dalam rumah.

Tanaman adalah mahkluk hidup yang dapat menciptakan harmoni serta mampu memberi energi pada area dengan gampang dan efektif. 

Mengetahui lokasi meletakkan tanaman dapat memberi Anda banyak manfaat fisik dan emosional. Selain itu, tanaman juga bagus untuk mendekorasi ruangan mana pun.

Tanaman dan fengshui

Menurut feng shui, tanaman adalah elemen kayu dan kualitas elemen ini adalah kemampuan beradaptasi dan pertumbuhannya lambat, namun konstan. Ini terkait dengan aspek kesehatan dan keseimbangan.

Selain menampilkan nuansa cantik, tanaman juga dapat menjernihkan udara berkat fotosintesis. Tanaman mengeluarkan oksigen dan energi segar.

Tanaman dan feng shui bersatu untuk merevitalisasi area mati. Dengan kata lain, keduanya memberikan energi di daerah yang mereka tempati. Tanaman dapat digunakan untuk mengoptimalkan aliran Chi atau energi vital.

Tanaman adalah harmoni yang hebat, dapat menyeimbangkan lingkungan apa pun, dan membuat ruang lebih ramah. Ketika memiliki tanaman di dekat Anda, tanaman dapat membantu mengurangi tingkat stres.

Hindari tanaman kering dan buatan