Find Us On Social Media :
Ilustrasi cabai (PIXABAY/BRU-NO )

5 Cara Menyimpan Cabai Ini Agar Tak Mudah Busuk dan Tahan Lama

Rudi Hermawan Kamis, 9 Juni 2022 | 09:58 WIB

Bangkasonora.ID - Cabai merupakan salah satu bumbu masakan yang sering digunakan. 

Agar tak sering keluar rumah untuk membelinya, kita biasa untuk menyimpan stok cabai. 

Sayangnya, tak jarang kita menjumpai cabai yang layu bahkan membusuk saat akan digunakan. 

Hal ini bisa terjadi karena kita tidak memperhatikan cara menyimpan cabai yang tepat. 

Ini yang akhirnya membuat cabai menjadi cepat layu dan membusuk.

Untuk itu, ada baiknya kita mengetahui cara menyimpan cabai agar cabai tak busuk ketika akan digunakan kembali 2-3 bulan ke depan.  

Bagaimana caranya? Cari tahu, yuk!

1. Potong Bagian Atas Tangkai

Dilansir dari Kompas.com, cabai ternyata bisa awet hingga dua bulan jika bagian tangkai cabai dipotong, lo. 

Caranya mudah, kita cukup potong bagian atas tangkai cabai dan sisakan sedikit tangkai di bawahnya, ya.