SonoraBangka.id - Tidak sedikit orang yang bergelut dengan masalah rambut mulai dari kerontonkan, kemunduran garis rambut, penipisan, hingga kebotakan.
Faktanya, sekitar 60 persen laki-laki dan 50 persen perempuan di seluruh dunia, mengalami beberapa bentuk kerontokan rambut.
Sederet persoalan tersebut mendorong industri kecantikan terus berinovasi, dengan menghadirkan berbagai metode transplantasi rambut.
Salah satu metode transplantasi rambut terbaru yang sudah hadir di dalam negeri adalah Direct Hair Implantation (DHI).
Tapi, apakah metode tersebut benar-benar bisa menyelamatkan kita dari kebotakan? Daripada penasaran, simak pemaparannya berikut ini!
Apa itu transplantasi rambut DHI?
Belakangan, transplantasi rambut jadi tren di kalangan selebritas Tanah Air.
Dilansir dari Kompas.com, transplantasi rambut merupakan prosedur yang dilakukan ahli bedah plastik atau ahli dermatologi, untuk mengembalikan rambut yang mengalami penipisan atau kebotakan.
Nah, salah satu metode yang disebut lebih canggih dari metode lainnya ialah Direct Hair Implantation (DHI).
Metode ini disinyalir memiliki hasil yang lebih natural dengan tingkat keberhasilan mencapai 97 persen.