Find Us On Social Media :
Ilustrasi serundeng daging untuk mengolah daging kurban di Idul Adha. (DOK.SHUTTERSTOCK/E Dewi Ambarwati)

Pakai Sisa Daging Kurban, Berikut Cara Membuat Serundeng Daging

Julisna Ruswan Rabu, 13 Juli 2022 | 19:14 WIB

SonoraBangka.id - Serundeng daging tahan lama ini bisa kamu olah menggunakan sisa daging kurban saat Idul Adha. Ada cara membuat serundeng daging agar lebih harum yaitu gunakan ketumbar butiran yang disangrai dulu sebelum dihaluskan. Selengkapnya simak resep serundeng daging dari buku "100 Resep Hidangan Rumahan Easy & Quick" (2019) oleh Rozma Suhardi terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep serundeng daging tahan lama 

Bahan 

1 butir kelapa parut

1 sdm ketumbar halus

1/2 sdt jintan halus

1 sdt garam halus

1 sdm gula pasir

12 siung bawang putih, haluskan 

50 gram gula merah, sisir 

1 sdm kunyit halus