Find Us On Social Media :
Ilustrasi adana kebab turki (DOK. SERIOUSEATSCOM/J. Kenji Lopez)

Gunakan Daging Domba, Berikut Cara Membuat Adana Kebab Turki

Julisna Ruswan Kamis, 25 Agustus 2022 | 10:25 WIB

SonoraBangka.id - Kebab adana adalah salah satu varian kebab khas Turki, terbuat dari daging domba muda giling, kemudian dibentuk menjadi memanjang di tusukan sate. Sebelumnya diuleni bersama bumbu seperti jinten, sumac, lada, dan garam. Kebab adana disajikan dengan roti pita, peterseli, bawang merah, tomat, dan acar paprika.  Cara membuatnya cukup mudah untuk dicoba di rumah, sebagai camilan istimewa keluarga. Simak resep adana kebab turki, dikutip dari laman Seriouseats, berikut penjelasan selengkapnya.

Resep adana kebab Turki

Bahan:

500 gram daging domba giling 

Garam

2 sdt jinten

2 sdm sumac giling bisa diganti cuka, perasan lemon, atau kulit lemon

2 sdm lada giling, dibagi

2 sdm air es

Penyajian:

1 bawang merah, iris tipis