SonoraBangka.id - Bagi kaum milenial dan gen Z, literasi keuangan sangat penting untuk dapat mengatur perencanaan keuangan yang cerdas.
Pasalnya, banyak berbagai hal dalam hidup yang tidak dapat dikontrol, seperti PHK, pemotongan gaji, terserang penyakit dengan biaya pengobatan besar, inflasi uang pendidikan, dan masih banyak lagi.
Karena itu, literasi keuangan harus ditingkatkan para generasi muda.
Selain berdampak pada keuangan yang baik, meningkatnya literasi finansial juga akan berampak besar terhadap perekonomian negara.
Ni Made Daryanti, Chief Investment Officer Allianz Life Indonesia menjelaskan mengenai pentingnya dan cara mengelola keuangan secara bijaksana bagi kaum milenial, contohnya melalui asuransi.
Ia pun mengatakan bahwa mengatur keuangan diibaratkan dengan membangun rumah, dimana terdapat dua pilar dalam rumah keuangan kita.
Salah satu pilar tersebut adalah dana darurat untuk berjaga-jaga di saat kondisi darurat dengan jumlah tanggungan atau pekerjaan kita sebagai dasar penentuan berapa dana darurat yang perlu dipersiapkan.
"Idealnya, dana darurat dapat sebesar 3-6 bulan pengeluaran kita," ujar Ni Made dalam acara Make Money Skills for Millennial Choice seperti dalam keterangan persnya pada Senin (5/9/2022).
Sementara itu, untuk pilar yang kedua, terdapat asuransi sebagai pilar untuk berjaga-jaga jika terjadi risiko yang tidak terduga atau tidak dapat dikontrol.
"Jika kedua pilar tersebut sudah kokoh, barulah kita siap untuk berinvestasi,” sebut Ni Made.