Find Us On Social Media :
Ilustrasi cuaca panas, suhu panas. Cuaca terpanas di Indonesia, Surabaya catat suhu terpanas capai 36,4 derajat Celsius. (SHUTTERSTOCK/VladisChern)

Banyak Minum Air Putih, 1 dari 5 Tips Lindungi Anak dari Cuaca Panas Ekstrem

Riska Tri Handayani Sabtu, 10 September 2022 | 14:21 WIB

SonoraBangka.id - Ilmuwan mengungkapkan gelombang panas ekstrem diperkirakan akan lebih sering terjadi, baik dalam potensi dan durasi karena perubahan iklim.

Cuaca panas ekstrem yang melanda Indonesia sudah patutnya diwaspadai oleh para orang tua.

Sebab, cuaca panas yang sangat menyengat ini dapat menyebabkan anak terkena dehidrasiheat exhaustion (kelelahan akibat suhu tinggi), heat stroke, dan kram panas.

Dikarenakan cuaca panas ini dapat berbahaya bagi anak, maka orang tua perlu mencari cara untuk melindungi anak dari sengatan suhu tinggi.

Lantas, bagaimana cara tepat melindungi anak dari cuaca panas ini?

Seperti yang dikutip dari Healthy Children, berikut ini tips melindungi anak dari cuaca panas ekstrem!

1. Tetap terhidrasi

Sebagai orang tua, kamu harus memotivasi anak agar mau minum air putih sesering mungkin.

Selain itu, ajarkan juga anak untuk membawa botol minumnya sendiri.

Bagi Kawan Puan yang baru menjadi orang tua baru maka pastikan buah hati minum ASI, jika memang perlu berikan ASI tambahan dalam botol.