Find Us On Social Media :
Ilustrasi bakpao, roti kukus khas China. (SHUTTERSTOCK/ROMIX IMAGE)

Mengembang Sempurna, Berikut Ini Cara Membuat Bakpao

Julisna Ruswan Senin, 23 Januari 2023 | 21:29 WIB

SonoraBangka.id - Bakpao salah satu makanan khas Beijing yang terkenal dalam kuliner chinese food. Bakpao biasanya berisi ayam, kacang hijau, kacang tanah, cokelat, dan keju, selain itu beberapa ada yang berisi selai. Bakpao terbuat dari tepung roti, ragi, air mendidih, air hangat, telur, dan minyak goreng.  Kamu bisa mengikuti resep adonan bakpao berikut, cara membuat bakpao cukup mudah dengan hasil yang mengembang dan empuk. Simak resep adonan dasar bakpao, dikutip dari laman Thespruceeats.com, selengkapnya di bawah ini. Baca juga: Resep Bakpao Kukus Isi Daging, Mengembang dan Empuk

Resep adonan dasar bakpao

Bahan:

80 ml air hangat

65 gram dan 1 sdt gula, dibagi

2 sdt ragi instan

1/2 sdt garam

3 sdm minyak goreng

60 ml air panas

1 butir telur ukuran besar