Find Us On Social Media :
Ilustrasi obesitas pada anak (Shutterstock/Africa Studio)

Terapkan 3 Hal Ini Setiap Hari Untuk Diet Sehat Khusus Anak Obesitas

Riska Tri Handayani Jumat, 27 Januari 2023 | 13:41 WIB

SonoraBangka.id - Kelebihan berat badan atau obesitas adalah meningkatnya lemak tubuh yang menyebabkan disfungsi jaringan adiposa, maupun merusak sistem metabolisme tubuh.

Obesitas pada anak merupakan ancaman kesehatan yang serius bagi anak-anak.

Anak-anak menjadi kelebihan berat badan ketika energi yang mereka masukkan ke dalam tubuh (melalui makanan dan minuman) lebih besar daripada energi yang mereka keluarkan (melalui aktivitas fisik dan olahraga).

Pola makan yang tinggi energi dan lemak, dikombinasikan dengan rendahnya aktivitas fisik dan olahraga, akan menyebabkan seseorang menjadi kelebihan berat badan.

Penyebab obesitas pada anak dipengaruhi beragam faktor, seperti riwayat keluarga dan gaya hidup yang tidak sehat, pola makan yang buruk, tidak cukup aktivitas fisik, hingga masalah psikologis seperti stres dan depresi yang membuat anak "lari" ke makanan.

Jika sudah seperti itu, anak dengan obesitas berpotensi terkena penyakit serius.

Ya, anak yang terus mengalami kelebihan berat badan hingga dewasa berisiko lebih besar mengalami kondisi kesehatan kronis, seperti:

1. Diabetes tipe 2

2. Tekanan darah tinggi

3. Gangguan tidur