SonoraBangka.id - Musim Imlek biasanya ada banyak stok jeruk di penjual buah. Jeruk-jeruk ini umumnya akan diskon saat sudah lewat Imlek. Kamu bisa mengolah jeruk jadi es jeruk yang nikmat, dengan mencampur tiga jenis jeruk yaitu sunkis, lemon, dan lemon cui. Minuman segar ini bisa jadi pelepas dahaga saat cuaca panas. Selain itu, kamu juga bisa menyimpan es aneka jeruk di kulkas untuk jadi stok minuman. Simak resep es aneka jeruk dari Instagram dan Youtube @my.foodplace berikut ini.
Resep es jeruk campur
2 buah jeruk sunkist
2 buah lemon
3-5 buah jeruk lemon cui
100 gram es batu
50 ml sirup jeruk
70 ml simple syrup
1 liter air